Senin, 28 Maret 2011

Training Management Organization ( TMO )





Training Management Organization ( TMO ) ,untuk pertama kalinya di selenggarakan oleh kepengurusan HIMA 2011. Acara ini berlangsung selama 2 hari berturut-turut yaitu, mulai tanggal 22 – 23 Februari 2011 yang wajib di ikuti oleh 42 anggota fungsionaris hima 2011. Pelaksanaan berlangsung di gedung Auditorium PGSD UNNES Ngaliyan dan lingkungan BSB semarang. Acara dibuka oleh Ketua Jurusan PGSD FIP UNNES Ngaliyan Bp Zaenal Abidin di gedung Auditorium, serta dihadiri pula Bp Sukardi ,dan ketua HIMA 2010 Aji Bella Fajar.
Agenda pada hari pertama yaitu, pengisian materi, pembagian struktur anggota baru, pembuatan program-program pelaksanaan yang nantinya akan dilakukan oleh para penerus HIMA 2011 sesuai dengan kepengurusan yang telah dibagikan. Selanjutnya ,pada tanggal 23 dari pagi sampai siang berisi training-training berupa materi dan tanya jawab ,lalu setelah istirahat dilanjutkan dengan acara pemberian training di luar ruangan yang dilaksanakan di lingkungan BSB kota semarang. Acara berlagsung sangat menyenangkan karena kegiatan yang dilakukan adalah foto bersama dan out bond yang dilakukan oleh seluruh kepengurusan baru ,tak terkecuali pula Galih Suci Pratama selaku ketua kepengurusan HIMA 2011. Walaupun sempat di guyur hujan tetapi acara tetap berlangsung dengan lancar hingga akhir acara.
Acara yang di ketuai oleh Yuan Fajar ini selain untuk membangun kebersamaan antar anggota ,salah satunya bertujuan untuk mengupgrade kepengurusan baru,dan memberikan bekal pengetahuan tentang kepengurusan HIMA 2011.

1 komentar: