Rabu, 01 April 2015

Final Pertama Gagegene











l Liga Futsal PGSD 2015 mempertemukan Gagegene 9 dan PPGT United dan dipimpin oleh wasit Faris dan Bakhtiar.
Di awal pertandingan keduanya terlihat langsung saling melakukan serangan. Beberapa kali serangan PPGT United membahayakan gawang Gagegene 9 namun masih bisa diatasi pemain belakang.
Di menit ke-8, PPGT United masih mendominasi serangan. Di menit yang sama pula PPGT United mendapat kesempatan tendangan bebas karena pemain Gagegene 9 melakukan operan di daerah kiper. 
Trio Anchik’46 , Regard ’77 dan Indra ’93 dari PPGT United sempat beberapa kali mengancam pertahanan Gagegene 9. Meski terus diserang namun pertahanan Gagegene tak juga goyah. Penyelamatan demi penyelamatan terus dilakukan oleh kiper Gagegene 9, Agus ’18.
Di menit ke 13 giliran Indra dan Regard mencoba kesempatan untuk merobek gawang Gagegene. Namun selalu berhasil dihalau oleh Agus dan salah satu usaha penyelamatan dengan tinjuannya. 
Menit-menit akhir babak pertama dimanfaatkan dengan baik oleh PPGT United dengan terciptanya goal dari kaki Ichad’15 yang berhasil membawa PPGT United unggul 1-0 dari Gagegene 9.
Wasit meniupkan peluit panjang yang menandai berakhirnya pertandingan babak pertama diikuti suara genderang dan yel-yel pendukung Gagegene yang mencoba member semangat Gagegene untuk bangkit di babak ke-2.
Dengan dukungan supporter, Gagegene 9 terlihat mulai melakukan serangan meski tendangan demi tendangan masih berhasil dihalau oleh Fredy, kipper PPGT United. Namun dengan semangat pantang menyerah Gagegene 9 akhirnya berhasil menyeimbangkan kedudukan menjadi 1-1. 
Gagegene meminta time out, dan disaat yang sama Regard dari PPGT United mendapat kartu merah dari wasit karena melanggar peraturan yakni membuka baju saat di lapangan. 
Setelah time out, Gagegene terlihat semakin bersemangat dan terus melakukan serangan yang cukup membahayakan gawang Fredy. Namun PPGT United tidak menyerah begitu saja, serangan individu mulai dilakukan meski hingga menit ke-7 babak ke-2 belum bisa membuahkan goal.
Gagegene 9 membara, serangan baliknya berkali-kali akhirnya membuahkan goal dari kaki Bravo’11 yang memberi keunggulan bagi Gagegene 9.
Arena sempat memanas setelah para pendukung Gagegene mendapatkan kartu kuning wasit saat menyalakan flare. Namun dengan semangat warna-warni sportifitas, kericuhan itu dapat diatasi dengan damai.
Wasit meniupkan peluit panjangnya yang menandakan berakhirnya babak ke-2 pertandingan semi final Liga Futsal PGSD antara Gagegene 9 melawan PPGT United dengan skor akhir 2-1 untuk kemenangan Gagegene. 
Dengan kemenangan ini berhasil membawa Gagegene menuju laga final Kamis esok. 
Maju terus Gagegene 9!
Tetap semangan PPGT United!

RedCrew’15

0 komentar

Posting Komentar