Minggu, 04 Maret 2012

RAKERNAS IKMA PGSD INDONESIA

Rapat kerja nasional ikatan mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar berlangsung di universitas Muhammadiyah Prof. Hamka Jakarta. Rakernas dihadiri oleh pengurus dari berbagai Perguruan Tinggi di Indonesia. Dalam kegiatan ini, mahasiswa PGSD mengirimkan dua delegasi. Yaitu Galih Suci Pratama yang saat ini menjabat sebagai bendahara umum ikma PGSD Indonesia dan Rahma Huda Putranto di Bidang Informasi dan Komunikasi IKma PGSD Indonesia.

Tujuan dari kegiatan ini adalah merumuskan program kerja Ikma PGSD Indonesia. Adapun hasil dari rapat kerja tersebut adalah akan diselenggarakannya kompetisi mahasiswa berprestasi PGSD nasional di UPI, musyawarah wilayah di berbagai tempat di Indonesia, pengabdian masyarakat nasional dan pembuatan blog interaktif.
Semoga ikma PGSD dapat membawa PGSD menuju ke arah yang lebih baik.

0 komentar

Posting Komentar